5 Spesifikasi CCTV ColorVu Hikvision, Kamera Pengawas Canggih untuk Malam dan Area Gelap

2024-09-28 13:26:11





CCTV ColorVu adalah salah satu teknologi mutakhir yang dikembangkan oleh perusahaan teknologi keamanan kelas dunia, yaitu Hikvision. Setelah diluncurkan, CCTV ColorVu memang banyak dicari dan digunakan oleh konsumen di berbagai dunia, termasuk di Indonesia. Popularitasnya kini menguasai pasar sebagai seri kamera pengawas yang canggih dan memberikan jaminan perlindungan keamanan tingkat tinggi.

 

 

CCTV ColorVu Hikvision dirancang untuk memberikan gambar berwarna dan tajam sepanjang waktu, terutama di malam hari dan di area yang gelap atau minim pencahayaan. Berikut adalah beberapa spesifikasi unggulan yang membuat Hikvision ColorVu layak dipertimbangkan untuk kebutuhan keamanan Anda.

 

 

 

Baca Juga: 6 Tips Agar Hasil Rekaman CCTV Indoor Lebih Jernih dan Terang di Seluruh Ruangan

 

 

 

Apa Itu CCTV ColorVu?

 

 

CCTV ColorVu adalah perangkat kamera pengawas yang dirancang dengan teknologi ColorVu. Teknologi ColorVu dikembangkan untuk memenuhi berbagai kebutuhan keamanan, terutama di malam hari dan area minim cahaya. Teknologi ini dipadukan dengan fitur canggih lainnya, seperti panorama, varifokal, 4K, dan kecerdasan buatan (Artificial Intelligence/AI), memberikan pengalaman keamanan yang lebih fleksibel dan optimal.

 

 

Kamera CCTV ColorVu juga dilengkapi dengan aperture besar dan mode pencahayaan yang dapat disesuaikan, sehingga mampu menghasilkan gambar berwarna berkualitas profesional bahkan dalam kondisi cahaya rendah.

 

 

Kamera night vision Hikvision mengintegrasikan Smart Hybrid Light terbaru dengan teknologi ColorVu untuk meningkatkan pengalaman penglihatan malam dengan detail yang nyata. Bahkan dalam kegelapan total, pengguna masih bisa mendapatkan gambar HD yang terfokus dengan tajam dalam gambar berwarna. Karena itulah, rangkaian kamera CCTV ColorVu dari Hikvision ini sangat populer bagi pengguna yang membutuhkan perangkat keamanan di tempat gelap dan malam hari.

 

 

5 Spesifikasi CCTV ColorVu Hikvision

 

 

1. Bukaan Lensa F1.0

 

 

Hikvision ColorVu hadir dengan bukaan lensa F1.0, yang dikenal sebagai Super Aperture. Bukaan lensa ini lebih besar dibandingkan kamera konvensional, sehingga memungkinkan lebih banyak cahaya masuk ke sensor kamera. Efeknya, hasil rekaman gambar tetap terang dan jernih, bahkan di lingkungan dengan pencahayaan minim. Anda tak perlu khawatir kehilangan detail penting ketika mengandalkan kamera ini pada malam hari atau area gelap.

 

 

2. Kamera Berwarna 24/7

 

 

Biasanya, banyak CCTV yang hanya mampu menampilkan gambar hitam putih saat malam hari. Namun, dengan teknologi ColorVu, Anda bisa menikmati rekaman berwarna selama 24 jam tanpa gangguan. Kemampuan ini sangat penting untuk meningkatkan identifikasi objek, manusia, dan kendaraan dengan lebih jelas dalam situasi gelap.

 

 

3. Self-Adaptive 3D Digital Noise Reduction

 

 

Salah satu tantangan dalam pengawasan CCTV adalah munculnya noise atau bintik-bintik pada gambar saat kondisi cahaya rendah. Dengan fitur Self-adaptive 3D Digital Noise Reduction (DNR), Hikvision ColorVu dapat mengurangi noise secara otomatis, menghasilkan gambar yang tetap tajam dan bersih. Teknologi ini memastikan tidak ada detail penting yang terlewat karena gangguan visual.

 

 

4. Hingga 130 dB WDR

 

 

Sering kali, kamera CCTV kesulitan menyeimbangkan cahaya ketika menghadapi kondisi dengan kontras yang tinggi, seperti area terang dan bayangan dalam satu bingkai. Dengan Wide Dynamic Range (WDR) 130 dB, CCTV ColorVu mampu menyeimbangkan eksposur di area gelap dan terang secara bersamaan. Teknologi ini dapat memastikan gambar yang dihasilkan tetap jelas tanpa bagian yang terlalu terang atau gelap.

 

 

5. Sensor 1/1.2”

 

 

Large Sensor 1/1.2” yang digunakan pada teknologi CCTV ColorVu membuat kamera pengawas ini lebih efisien dalam menangkap cahaya, memberikan kualitas gambar yang superior dibandingkan sensor yang lebih kecil. Sensor besar ini juga meningkatkan sensitivitas kamera terhadap cahaya, yang berarti kamera tetap bekerja dengan optimal dalam kondisi minim cahaya sekali pun, menghasilkan gambar yang tajam dan jelas.

 

 

Keunggulan CCTV ColorVu

 

 

1. Gambar berkualitas tinggi

 

 

ColorVu mampu menghasilkan rekaman berkualitas tinggi, baik pada saat siang maupun malam hari. Meskipun objek berada di area dengan pencahayaan minim, gambar tetap terlihat jelas dan detail.

 

 

2. Hasil video yang realistis

 

 

Rekaman CCTV ColorVu menampilkan gambar yang sangat realistis. Anda tidak perlu khawatir akan hasil gambar yang buram atau pecah, karena teknologi ini menghasilkan gambar yang tajam dan sama seperti aslinya.

 

 

3. Pemasangan yang mudah

 

 

Instalasi CCTV ColorVu sangat sederhana dan tidak memerlukan banyak peralatan. Anda dapat dengan mudah memasang perangkat ini dengan mengikuti panduan video atau manual yang disediakan.

 

 

4. Akses rekaman langsung (realtime)

 

 

Dengan memilih CCTV ColorVu, Anda dapat menikmati tangkapan gambar secara langsung. Gambar dikirim melalui jaringan lokal atau internet, sehingga pengguna bisa memantau langsung melalui layar yang terhubung dengan CCTV.

 

 

 

Baca Juga: 5 Ciri IP Camera CCTV yang Bagus untuk Keamanan Rumah, Begini Cara Memilihnya!

 

 

 

Cara Mendapatkan Kamera CCTV ColorVu Hikvision

 

 

Dengan berbagai spesifikasi unggulan yang ditawarkan oleh CCTV ColorVu Hikvision, Anda bisa mendapatkan performa pengawasan yang jauh lebih baik, terutama dalam kondisi cahaya rendah. Dari bukaan lensa super besar, kemampuan menangkap gambar berwarna sepanjang waktu, hingga teknologi pengurangan noise dan WDR yang canggih, ColorVu dirancang untuk memberikan keamanan optimal di segala situasi.

 

 

Bagi Anda yang mencari solusi keamanan berkualitas tinggi, Hikvision ColorVu adalah pilihan tepat untuk memastikan setiap sudut terpantau dengan baik, siang dan malam. Dapatkan perangkat CCTV ColorVu dari Hikvision yang asli dan resmi di Graha Anugrah Elektrindo, satu-satunya distributor resmi Hikvision yang terpecaya di Indonesia.

 

 

 

Share